DPRD Mitra Ajak Semua Elemen Sukseskan Festival Bentenan – Lakban

Ketua DPRD Minahasa Tenggara Drs Tafiv Watuseke
Ketua DPRD Minahasa Tenggara Drs Tafiv Watuseke

 

RATAHAN, Kawanuapost.com – Ketua DPRD Mitra Drs Tavif Watuseke mengatakan, agar dalam kegiatan festival Bentenan-Lakban, Jumat (28/11) nanti, diharapkan semua pihak dapat bahu membahu mendukung dan menyukseskan festival tersebut.

Watuseke mengungkapkan, festival ini diharapkan dapat menjadikan Kabupaten Mitra sebagai destinasi pariwisata di Sulut, selain Bunaken. Oleh karena itu, baik masyarakat umum, rekan legislatif dan eksekutif juga diharapkan dapat memaksimalkan agenda festival, pada Jumat (28/11) mendatang.

“Jadi saya harap pro aktif sukseskan festival,” ujarnya.

Terpisah, Kadis Pariwisata Robby Sumual S.Sos MM ketika dikonfirmasi mengatakan, kesiapannya menghadapi agenda ini. Kata mantan Sekwan itu, hajatan festival ini akan dibanjiri tamu undangan baik lokal maupun nasional. Dimana ada berbagai peragaan kesenian khas daerah yang ditonjolkan, antara lain music bambu, kolintang, lomba perahu tradisional serta beragam macam acara lain yang disiapkan panitia.

“Dan saat ini, tinggal pekerjaan finishingnya,” sebut Sumual.

Sementara itu, sejumlah warga sangat menyayangkan festival tersebut kurang memiliki gaung, termasuk minimnyasosialisasi di media massa, baik cetak maupun elektronik, padahal anggaran yang ditata mencapai miliaran rupiah, sebut warga. (Daud Timpal).

 

Tinggalkan Balasan