Diproses Tanpa Biaya, Max Lomban Bagikan 1.400 Sertifikat PTSL Gratis

Wali Kota Bitung, Max J Lomban, menyerahkan sertifikat kepada perwakilan penerima, Senin (21/9) di Aula Kelurahan Wangurer Barat, Kecamatan Madidir.
Wali Kota Bitung, Max J Lomban, menyerahkan sertifikat kepada perwakilan penerima, Senin (21/9) di Aula Kelurahan Wangurer Barat, Kecamatan Madidir.

BITUNG, Kawanuapost.com – Kerja keras dan kepedulian Walikota Bitung Max J Lomban patut di apresiasi. Hal ini dibuktikan dengan hari ini, Senin (21/9), Wali Kota Bitung, Maximiliaan Jonas Lomban, kembali membagikan 1.400 sertifikat untuk 3 kelurahan.

“Terima kasih kepada Kepala BPN Kota Bitung, Henro Robertus Robby Wotulo, atas kerjasama yang baik, sehingga sertifikat PTSL ini bisa selesai,”ujar Lomban.

Lanjut dia, pemyerahan secara simbolis tetsebut, tetap memperhatikan protokol kesehatan, sehingga hanya diberikan kepada 20 perwakilan penerima sertifikat PTSL.

IMG-20200921-WA0119

“Untuk 1.070 sertifikat sudah selesai dan secepatnya akan di serahkan kepada masyarakat. Untuk 330 sertifikat di Danowudu khusus tempat pengungsian dan Wangurer Utara akan menyusul, jadi 1.400 sertifikat akan di bagikan, nanti jadwal penyerahan menunggu informasi dari BPN. Lomban berterima kasih kepada Kepala Kantor BPN Bitung bersama jajaran, yang sudah bekerjasama dengan pemerintah untuk penerbitan sertifikat ini,” katanya.

“Hari ini juga saya akan menandatangani rekomendasi untuk penerbitan sertifikat Masjid Al Mahira Girian Indah, ini janji saya ketika safari Ramadan, ini agak terlambat karena kendala ada di panitia, tapi hari ini kita prioritaskan, karena ini adalah rumah ibadah, mohon dari BPN dibantu ya”, pintanya.

IMG-20200921-WA0166

Sementara itu, Kepala Kantor BPN Kota Bitung, Robert Wotulo, melalui Kepala Seksi Penanganan Masalah dan Pengendalian Pertanahanan, Heddy SH MH mengatakan, ada 3 kelurahan yang sudah diterbitkan sertifikat yakni Kelurahan Wangurer Barat, Wangurer Utara dan Danowudu.

“Hari ini akan diserahkan secara simbolis 20 sertifikat, untuk sisanya dalam waktu dekat ini, tinggal menunggu jadwal dari Kementrian ATR/BPN,”ujar Heddy. Hadir dalam kegiatan ini, Kegiatan ini tokoh agama, Pendeta, Ustadz, Gembala, Camat Madidir, Altin Tumengkol, dan Lurah Wangurer Barat, Marvel Tambanaung. (YL).

Tinggalkan Balasan