Manado.Kawanuapost – Perempuan yang ada di Bumi Nyiur Melambai harus mampu bersaing di segala bidang dengan kaum laki-laki di jaman yang modern ini, tanpa mengabaikan tugas dan tanggung jawab sebagai seorang ibu maupun isteri bagi suami.
Pada Hari Kartini, Rabu (21/04/2021) Anggota DPRD Sulut, Srikandi dari Partai Nasdem mengajak perempuan yang ada di Sulawesi Utara untuk hidup tangguh seperti Pejuang Emansipasi Wanita, RA Kartini dalam setiap kompetisi maupun situasi apapun.
“Wanita diciptakan Tuhan dengan begitu spesialnya, bisa melahirkan, bisa berkarir bisa mengerjakan segala perkerjaan rumah maupun pekerjaan di kantor,” ungkap wanita berkacamata ini dengan tersenyum kepada Kawanuapost.com, Rabu (21/04/2021).
Stella menambahkan, banyak Kartini moderen saat ini yang memperjuangkan hak-hak. Bukan hanya hak untuk perempuan sendiri tetapi juga hak masyarakat itu sendiri.
“Perjuangan kaum Kartini moderen harus lebih lagi meningkatkan kepedulian terhadap sesama jangan pernah menyerah dalam pemperjuangkan hak keadilan,” tuturnya.
Dia pun mengingatkan, jangan pernah mengabaikan tugas dan tanggung jawab sebagai seorang ibu maupun isteri di dalam rumah tangga, dan tetap melaksanakan tugas sebagai seorang wanita karir yang menjunjung tinggi nilai etika dan moral.(CR)