Ratahan,Kawanuapost.com – Angka capaian vaksinasi covid-19 tahap dua di Kabupaten Minahasa Tenggara masih di bawah angka 50 persen. Masih jauh dari angka 80 persen minimal yang ditargetkan.
Untuk itu, Ketua Satgas Covid 19 Kabupaten Mitra Arnold Mokosolang meminta kepada seluruh stakeholder untuk berkoordinasi dalam menggenjot capaian vaksinasi Covid-19.
Salah satu strategi yang akan diterapkan yakni dengan memaksimalkan dengan fokus mengejar target pada Kecamatan dan Desa/Kelurahan dengan capaian vaksinasi yang masih rendah.
Untuk itu, pihaknya bersama jajaran Forkopimda dan seluruh OPD akan fokus melakukan serbuan vaksinasi di Kecamatan yang capaiannya masih rendah.
Olehnya itu diharapkan kepada Pemerintah setempat mulai dari OPD, Camat, Kepala Desa/Lurah hingga tingkat lingkungan dan Jaga untuk mendorong warganya menjadi sasaran vaksinasi.
Mokosolang menilai, bahwa warga yang belum mendapatkan vaksinasi adalah mereka yang perlu mendapatkan edukasi. Karena faktanya, masih ada masyarakat yang terhasut oleh berita hoax dan takut mendaparkan suntikan.
“Mungkin yang belum vaksin ini, mereka yang perlu edukasi atau penjelasan tentang vaksin Covid-19. Untuk itu saya harap sebelum dilakukan serbuan vaksinasi, masyarakat terlebih dahulu diedukasi agar mau divaksin,” bebernya.
Selain itu dalam pelaksanaannya, Mokosolang berharap tidak lagi menerapkan metode sebelumnya yaitu dipusatkan di Kantor desa akan tetapi dilakukan pada tingkat jaga yang warganya masih banyak belum divaksin.
“Jadi sebelum tim vaksinator turun ke jaga jaga yang ada, Pemerintah setempat sudah mendata dan memastikan bahwa dilokasi tersebut masih banyak warga yang menjadi sasaran vaksinasi sehingga ini bisa berjalan efektif,” tambahnya.
Mokosolang berharap dengan upaya ini target 80 persen dari total jumlah penduduk di Mitra bisa tercapai sehingga kekebalan kelompok (herd immunity) segera terbentuk.
(Dirga)