MANADO, Kawanuapost.com – Gubernur Olly Dondokambey SE dan Wakil Gubernur Drs Steven OE Kandouw (ODSK) mendapatkan penghargaan ‘Mitra Pers’ dari PWI Pusat.
Hal ini memang secara de facto dalam keseharian, Gubernur Olly sangat dekat dengan Pers dan tetap menghargai Kebebasan Pers. Begitu juga dengan Wagub Kandouw.
Penghargaan Mitra Pers yang diterima oleh Gubernur Olly dan Wagub Kandouw adalah atas keterbukaan Informasi dan peran aktif dalam mendukung kegiatan pers nasional dan daerah.
Bukti dalam berbagai kesempatan
ketika ada konferensi pers, doorstop dengan ramah, berusaha menjawab setiap pertanyaan. Bahkan memberi waktu khusus sekedar menyapa dan memberi ruang bertemu mengangkat isu yang sedang tren dalam membagi informasi yang jelas.
Bukan hanya sampai disitu, tapi juga Gubernur Olly dan Wagub Kandouw sangat peduli terhadap insan pers, dan tetap menjaga hubungan yang harmonis dan tetap menghargai kebebasan berbicara, menulis, dalam memberi informasi yang jelas dan berita yang menyejukkan.
Penghargaan ini diberikan oleh Ketua Umum PWI Pusat Atal Depari
atas peran aktif dalam mendukung keterbukaan informasi publik, dan sebagai mitra strategis dalam kegiatan pendidikan wartawan melalui Uji Kompetensi Wartawan (UKW).
Penghargaan ini juga diserahkan Ketum PWI Pusat bertempat di Kantor PWI Pusat, Gedung Dewan Pers, Jalan Kebon Sirih nomor 34, Jakarta, Rabu (20/04) siang.
“Kami menilai pak Olly telah sangat terbuka dengan wartawan dan menjadi mitra. Hal ini juga dibuktikan dengan Indeks Kebebasan Pers di Sulut yang boleh ada di peringkat ke 14, dan itu sudah cukup baik,” kata Atal.
Atal kemudian menyampaikan rasa bangganya karena Gubernur Sulut ini bisa berkunjung ke Kantor PWI Pusat.
“Jarang ditemukan di daerah lain, pak Gubernur Olly Dondokambey bisa sangat harmonis menjalankan pemerintahan di Sulut bersama Wakil Gubernur Drs Steven Kandouw sampai saat ini. Tidak banyak Gubernur datang berkunjung ke Kantor PWI Sulut, ini tentu menjadi kebanggaan juga buat kami PWI Pusat,” ujar Atal.
Pada kesempatan itu, Gubernur Olly menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada PWI Pusat, karena telah menjadi mitra strategis selama ini.
“Terima kasih atas kepercayaan PWI kepada kami, atas kemitraan dengan pemerintah selama ini. Tentunya kami sangat mengharapkan peran serta Insan Pers, secara khusus PWI, dalam menginformasikan apa yang menjadi tugas dan tanggung jawab pemerintah kepada masyarakat,” ujar Gubernur.
(Advetorial Diskominfo)