Ratatotok,Kawanuapost.com – Pesta Demokrasi khusus Pilcaleg baru akan digelar pada 14 Februari 2024 mendatang,Namun Semua Bakal Calon Anggota DPRD sudah mempersiapkan diri bahkan sudah berkomitmen apabila terpilih nanti akan memperjuangkan aspirasi masyarakat.
Teranyar, salah satu calon Anggota DPRD Minahasa Tenggara dari Dapil Minahasa tenggara Dua dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) Ramky Mewo berkomitmen akan memperjuangkan Kesejahteraan masyarakat lebih Khusus masyarakat yang ada di dapil dua yakni Kecamatan Belang dan Ratatotok.
“Salah satu komitmen saya jika masyarakat mempercayakan menjadi kepanjangan tangan duduk di DPRD Minahasa Tenggara,maka saya siap mensejahterakan masyarakat lebih khusus masyarakat yang ada di kecamatan Belang dan Ratatotok,” Ungkap Kiki sapaan akrabnya.
Lebih lanjut Kiki mengatakan, dirinya terpanggil masuk dalam Pileg 2024 atas dorongan masyarakat dan tokoh-tokoh agama. Berbekal dukungan dan kepercayaan tersebut, dirinya siap untuk berkompetisi di pemilihan legislatif untuk Dapil Dua yakni Belang-Ratatotok.
“Untuk kendaraan atau partai politik yang akan dipakai nanti akan maju melalui Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P),”ungkap Deputi Panji Yosua Ini.
Kiki juga berharap kepada seluruh masyarakat yang ada di kecamatan Belang dan Ratatotok memohon doa restu dalam pencalonan dirinya.
(Dirga)