Pineleng.Kawanuapost – Rangkaian kegiatan Hari Hari Raya Gereja tahun 2022 di Jemaat GMIM Moria Kali Wilayah Pineleng, dibuka subuh tadi yang diawali dengan ibadah yang dipimpin oleh Ketua Jemaat Pdt Marlyn Taniowas Langkun S.Th.
Kegiatan ini juga ditandai dengan pelepasan balon gas ke udara, menandakan dimulainya rangkaian H2RG Tahun 2022.
Selain itu dirangkaikan pula dengan jalan sehat bersama yang melibatkan seluruh Panitia Hari Hari Raya Gereja (H2RG) yang dimotori Pria Kaum Bapa (PKB) ,para pendeta di jemaat, Pelayan khusus (Pelsus) dan keluarga serta para Unik Pelayan Kolom (UPK) PKB serta Panji Yosua.
Usai jalan sehat dilanjutkan dengan senam zumba bersama, yang diselingi dengan door prize barang elektronik.
Ketua Panitia H2RG Jemaat GMIM Moria Kali Hendry Tampun SE mengatakan, launching H2RG ini dilaksanakan dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan.
“Tetap pakai masker dan tidak berkerumun. Makanya kami tidak melibatkan seluruh jemaat,” ujar Tampun, Sabtu (19/03/2022).
Nantinya disepanjang tahun 2022 ini kami akan melaksanakan kegiatan Gerejawi, dimana akan ada lomba-lomba dan kegiatan pelayanan lainnya yang nantinya panitia laksanakan di jemaat. Dan untuk waktu dekat ini ialah kegiatan Jumat Agung dan Paskah, akan ada lomba taman Paskah antar kolom,” tambah ketua panitia dan ikut diaminkan Ketua PKB Moria Kali Pnt Swingly W.Paat.(*)