Inter Matangkan Strategi Mematikan Higuain Kontra Napoli

Inter mematangkan strategi untuk melawan Napoli pekan depan (Foto : Reuters)
Inter mematangkan strategi untuk melawan Napoli pekan depan (Foto : Reuters)

MILAN – KawanuaPost.com – Dua tim teratas Serie A saat ini, Inter Milan dan Napoli, akan “saling bunuh” di San Paolo, markas Napoli, pada lanjutan pekan ke-14 yang berlangsung Selasa, 1 Desember 2015 dini hari WIB.

Meski masih sepekan lagi, Inter telah mematangkan strategi untuk menaklukkan tim asuhan Maurizio Sarri tersebut.

Kewaspadaan khusus diberikan kepada penyerang ganas Napoli, Gonzalo Higuain yang telah mencetak 10 gol di Serie A. Hal itu diungkapkan oleh pelatih La Beneamata, Roberto Mancini.

“Besok kami akan menyiapkan pertandingan melawan Napoli, ketika kami semua bersama di Pinetina (kamp Inter). Masih banyak celah yang harus kami benahi, meski menempati urutan pertama di November membuat saya bahagia kepada tim,” ujar Mancini di situs resmi klub, Kamis (26/11/2015).

“Akan ada waktu di pertandingan, di mana dia (Higuain) takkan mencetak gol, dan siapa tahu? Mungkin itu saat melawan kami. Laga nanti tidak menentukan, untuk kami dan mereka. Segalanya akan ditentukan setelahnya,” lanjutnya.

“Sarri? Saya tidak terkejut dia melakukannya dengan baik, karena dia telah melakukan pekerjaan hebat di Empoli. Dia pelatih hebat, dan dia punya tim yang telah lama bermain bersama,” tukasnya.

EDITOR : HERMAN. M.

Tinggalkan Balasan