Madrid Dijagokan Kampiun di La Liga

Madrid lebih dijagokan ketimbang Barca. (Foto: AFP)
Madrid lebih dijagokan ketimbang Barca. (Foto: AFP)

MADRID a�� KawanuaPost.com – Hingga La Liga memasuki pekan ke-19, Real Madrid memang masih berada di posisi tiga dan terpaut empat poin dari Atletico Madrid sang pemuncak klasemen. Namun, legenda Madrid, Roberto Carlos, lebih menjagokan mantan klubnya menjadi kampiun La Liga musim ini ketimbang Atletico dan Barca.

Ada beberapa alasan mengapa Carlos menjagokan Madrid. Salah satunya ialah keberadaan sang pelatih anyar, Zinedine Zidane. Di laga debut sebagai pelatih, Zizou a��sapaan akrab Zidane a�� berhasil membawa Madrid menang 5-0 atas Deportivo La Coruna, Senin 11 Januari dini hari WIB.

Meski minim pengalaman sebagai pelatih, Zizou kenyang makan asam garam ketika menjadi pemain. Saat masih aktif sebagai pesepakbola, Zizou juga dilatih pelatih-pelatih beken macam Marcelo Lippi, Carlo Ancelotti dan Vicente del Bosque.

Selain itu keberadaan Gareth Bale juga akan membantu kiprah Zidane bersama Madrid. Di laga kontra Super-Depor, The Welsh Wizard a��julukan Bale a�� sanggup mencetak tiga gol atau yang biasa disebut hattrick.

a�?Atletico Madrid merupakan tim hebat, namun Jika Madrid menampilkan permainan seperti di laga kontra Deportivo, mereka difavoritkan menjadi juara,a�? jelas Carlos mengutip dari Football Espana, Rabu (13/1/2016).

a�?Keberadaan Zidane membuat Bale lebih baik. Zidane dapat melakukan apa pun berkat keberadaan Bale,a�? urai pria yang sewaktu aktif menjadi pemain memiliki keahlian dalam mengeksekusi tendangan bebas itu.

EDITOR : HERMAN M.

Tinggalkan Balasan