VERACRUZ a�� KawanuaPost.com – Senin 8 Februari, seorang perempuan reporter diculik dari rumahnya yang berlokasi di Meksiko Selatan. Penculikan tersebut dilakukan oleh pria bersenjata.
Otoritas Meksiko memaparkan penculikan itu terjadi pada Senin dini hari waktu setempat. Hingga kini reporter tersebut masih belum ditemukan.
Reporter berita kriminal Anabel Flores Salazar diculik dari rumahnya berada di Veracruz, Meksiko Selatan, pada pukul 02.00 waktu setempat.
Sebagaimana dilansir NBC News, Selasa (9/2/2016) kemarin, juru bicara Kejaksaan Veracruz mengatakan polisi masih terus menyelidiki penculikan ini. Polisi masih mencari Salazar di sekitar Kota Orizaba yang menjadi tempat ia bekerja sebagai reporter media cetak.
Kekerasan terhadap reporter di Meksiko bukan pertama kali ini terjadi. Penculikan biasanya terkait kejahatan dari kelompok kartel narkoba.
Pada Agustus 2015, lima pria bersenjata masuk ke sebuah bar di Orizaba dan menembak mati reporter yang sedang duduk bersama pimpinan kelompok geng narkoba.
Dilaporkan, semenjak Gubernur Javier Duarte menjabat pada 2010, setidaknya 15 jurnalis di wilayah Veracruz tewas dengan tiga reporter yang hilang dan hingga saat ini tidak diketahui nasibnya.
Pihak Kejaksaan Veracruz mengatakan, pada kasus Flores Salazar, mereka akan menyelidiki adakah hubungan yang mengaitkan tewasnya para reporter dengan hilangnya Salazar.
EDITOR : HERMAN M.