Kezia Warouw Raih Mahkota Putri Indonesia 2016

Kezia Roslin Warouw raih Putri Indonesia 2016
Kezia Roslin Warouw raih Putri Indonesia 2016

 

Jakarta, Kawanuapost.com – Yayasan Puteri Indonesia (YPI) sudah memilih Puteri Indonesia 2016 dalam acara malam puncak pemilihan Puteri Indonesia 2016 yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (19/2). Kezia Roslin Cikita Warouw, Puteri Indonesia asal Sulawesi Utara berhasil menyisihkan 39 finalis.

Kezia yang akrab disapa Keke itu berhak mengenakan mahkota Puteri Indonesia. Perjalanan Keke berhasil lolos ke babak 10 besar, beberapa jawaban Keke berhasil mengantarnya lolos ke 5 besar dan 3 besar yang akhirnya gelar Puteri Indonesia 2016 pun disandangnya.

Sementara itu, posisi runner up pertama Puteri Indonesia 2016 disandang oleh Felicia, sedangkan Intan harus puas menjadi runner up kedua. Seperti diketahui, perjalanan Kezia tak serta-merta berhenti sampai sini saja.

Dengan dengan gelar Puteri Indonesia 2016 yang disandangnya, dia akan menggantikan tugas-tugas Anindya Kusuma Putri sebagai Putri Indonesia 2015. Gadis dengan tinggi badan 183 cm itu kini harus mengemban tugas lebih berat, yakni mewakili Indonesia di ajang Miss Universe 2016.

Seperti diketahui, tahun sebelumnya, Indonesia mengirim Anindya Kusuma Putri sebagai wakilnya dan Ia sukses masuk 15 besar.

Berikut biodata lengkap Keke:
Nama lengkap: Kezia Roslin Cikita Warouw
Lahir: Jakarta pada 18 April 1991.
Tinggi: 183cm
Hoby: membaca, nonton, travelling dan catwalk.
Prestasi Kebanggaan:
– Duta Sulawesi Utara di Polandia tahun 2006
– Favorite World Education Expo Indonesia Ambassador 2014
– Juara 3 di Gading Model Search 2015
– Wakil II Noni Sulawesi Utara tahun 2015
– Puteri Indonesia 2016. (kpl)

Tinggalkan Balasan