BITUNG, Kawanuapost.com – Sekretariat DPRD Kota Bitung sudah mulai menyebarkan undangan pelantikan 30 anggota DPRD Kota Bitung periode 2014-2019 setelah ditandatangani Ketua DPRD Kota Bitung, Santy Gerald Luntungan beberapa waktu lalu.
Menurut Kasubag Publikasi dan Informasi Sekretariat DPRD Kota Bitung, Santy Mamesah, selain undangan, pihaknya juga telah menggelar gladi untuk pelantikan 30 anggota DPRD tanggal 11 Agustus nanti.
“Gladi telah digelar, namun baru sebatas gladi sekretariat yang diikuti staf yang nantinya akan akan ambil bagian dalam pelantikan 30 anggota DPRD yang baru,” kata Mamesah, Minggu (3/8/2014).
Khusus untuk gladi yang melibatkan 30 anggota DPRD yang baru kata Mamesah, rencananya akan digelar pekan depan sekaligus pemantapan prosesi pelantikan mengingat pelantikan rencananya akan dihadiri Gubernur Sulut, Sinyo harry Sarundajang.
“Untuk semua kelangkapan 30 anggota DPRD seperti jas, pin dan papan nama sudah rampung dan tinggal meenggelar gladi sebelum hari H pelantikan,” katanya.(*/bm)