Lahan Sagu Disulap Jadi Lahan Padi Sawah

 

 

sagu

Tahuna –
  Kadis Pertanian, Perternakan, Perkebunan dan Kehutanan, Ir Barto Lino MBA terus turun lapangan untuk mendampingi warga yang selama ini ingin mengubah lahan yang selama ini ditumbuhi sagu dengan lahan padi sawah.

Dikatakan Lino saat disambangi wartawan Kabar Sulut belum lama ini,  warga Sangihe saat ini tengah serius untuk menanam padi.

” Saya salut dengan para petani saat ini, mereka cukup tanggap, bila dibandingkan sagu dan padi mereka akan cenderung ke padi karena proses padi hanya memakan waktu bulanan sedang sagu belasan tahun, saya optimis kedepan wilayah Sangihe akan dipenuhi padi, kawio saja pulau padinya tumbuh subur apalagi daratan Sangihe, “beber Lino antusias.

Sementara Kapitalaung Kampung Kawio, Bathin Mamintade,  mengaku salut dengan kinerja yang ditunjukan pak Kadis.

“Baru kali ini pak kadis turun membuka lahan dengan kami warga pulau kawio, dan baru kali ini pula kami boleh merasakan padi tumbuh di pulau dan ini suatu prestasi luar biasa untuk kami warga di perbatasan, kalau dulu kami sangat khawatir bila cuaca buruk tapi kali ini kekhawatiran itu mulai pudar karena hari demi hari perhatian untuk kami terus nampak  entah itu dari pusat maupun daerah, “jelas Mamintade.  (*)

Tinggalkan Balasan