BITUNG, Kawanuapost.com – Menyambut HUT Kota Bitung yang ke-24, Pemerintah Kota Bitung menggelar Jalan Sehat Bersama yang dilepas oleh Walikota Bitung Hanny Sondakh. Jumat (19/09/14).
Kegiatan Jalan Sehat Bersama tersebut, merupakan awal dari seluruh rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut HUT Kota Bitung ke-24 yang jatuh pada tanggal 10 Oktober nanti.
“Jalan Sehat Bersama ini mengawali seluruh kegiatan dalam menyambut HUT kota Bitung, nantinya akan ada lomba beberapa cabang olahraga lainnya antar SKPD” tutur Sondakh.
Jalan sehat yang dimulai dari Lapangan Kantor Walikota tersebut, diikuti oleh Sekertaris Daerah Kota Bitung Drs.Edison Humiang, para Asisten Setda Kota Bitung dan beberapa pejabat di jajaran Pemkot Bitung serta Pimpinan sementara dan anggota DPRD Kota Bitung.
Selesai jalan sehat, kegiatan dilanjutkan dengan pertandingan sepak bola antara Tim Pemkot Bitung berhadapan dengan Tim DPRD Kota Bitung yang berakhir dengan skor 4-3 untuk kemenangan Tim Pemkot Bitung.(RsmB)