Eratkan Kebersamaan, TP PKK Sulut Gelar Jambore

Ketua TP PKK Prov Sulut Ir Rita Maya Tamuntuan Dondokambey, asisten II Rudy Mokoginta MSi,
Ketua TP PKK Prov Sulut Ir Rita Maya Tamuntuan Dondokambey, asisten II Rudy Mokoginta MSi,

 

MANADO, Kawanuapost.com – Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, SE yang diwakili Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Rudi Mokoginta, SE, M.TP membuka secara resmi Jambore Kader PKK Tingkat Provinsi Sulawesi Utara di Auditorium Mapalus, Kamis (23/11/2017) pagi.

Jambore PKK tahun 2017 ini mengusung tema : melalui jambore kader PKK, budaya hidup sehat dengan kesadaran deteksi dini kanker pada perempuan untuk mewujudkan keluarga Indonesia sejahtera.

Gubernur A�mengatakan Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Sulut merupakan organisasi dengan kredibilitas karya dan kerja yang telah diakui perannya bagi pembangunan Bumi Nyiur Melambai.

“Khususnya di bidang pemberdayaan dan peningkatan kesejahteraan keluarga yang menjadi ruang lingkup kerja TP-PKK,” katanya.

Oleh karena itu, Pemprov Sulut sangat memerlukan eksistensi PKK dalam pembangunan daerah sehingga PKK harus terus tumbuh dan berkembang dan berkesinambungan dalam pelaksanaan tugas dan pencapaian tujuan.

“Pemprov Sulut masih terus mengotimalkan pencapaian Misi Pembangunan Daerah (Sapta Cita), termasuk mewujudkan pemerataan kesejahteraan masyarakat yang adil, mandiri dan maju,” ujarnya.

Diketahui pelaksanaan Jambore Kader PKK turut mengagendakan seminar kesehatan, lomba penyuluhan KDRT, lomba UP2K, lomba makan jagung terbanyak dan tercepat, lomba defile parade budaya dan lomba jingle IVA

GubernurA�mengingatkan agar hal itu dimaknai sebagai perwujudan dinamika organisasi untuk memantapkan karya dan pengabdian TP-PKK dalam progres pembangunan daerah dan bangsa kedepan.

“Saya mengajak Ibu-Ibu sekalian untuk mengoptimalkan rangkaian kegiatan ini sebagai wahana untuk menambah pemahaman, memperkokoh persatuan dan persaudaraan, sekaligus untuk saling berdiskusi dan bertukar pikiran, serta berbagi kasih dan kebahagiaan,” imbuhnya.

Di tempat yang sama Ketua TP-PKK Sulut Ir. Rita Maya Dondokambey-Tamuntuan menjelaskan tujuan dilaksanakannya jambore itu.

“Kegiatan ini untuk meningkatkan wawasan, pengetahuan dan persahabatan serta saling bertukar informasi dan pengalaman antar kader dalam pelaksanaan gerakan PKK di Sulut,” katanya.

Disamping itu, menurut Ibu Rita, pelaksanaan jambore yang merupakan kerjasama TP-PKK dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Sulut itu untuk meningkatkan koordinasi antara pengurus dan kader PKK antar kabupaten, kota serta provinsi

“Juga untuk memperkuat kebersamaan antara para kader dan pengurus melalui ajang adu kecerdasan dan keterampilan melalui lomba-lomba,” tambahnya.

Adapun jambore PKK itu dihadiri para pejabat Pemprov Sulut dan ratusan kader PKK dari 15 kabupaten dan kota se Sulut. (*)

Tinggalkan Balasan