MANADO, Kawanuapost.com – Plt Ketua TP-PKK Provinsi Sulawesi Utara ibu A. P. Widyaningtyas Fatoni memimpin rapat persiapan launching Gerakan Sulut Bermasker di Gubernuran Bumi Beringin, Kamis (26/11/2020).
Gerakan Sulut Bermasker yang diinisiasi Pemprov Sulut bekerjasama dengan TP PKK Sulut, Forkopimda, pemerintah kabupaten/kota dan TP PKK kabupaten/kota se-Sulut.
Dalam rapat kerja tersebut, selain membahas kesiapan pelaksanaan Gerakan Sulut Bermasker dibahas juga terkait kegiatan pembagian sembako yang akan dilakukan oleh TP PKK.
Dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19, kegiatan tersebut dihadiri oleh ketua-ketua Pokja (kelompok kerja) dan anggota TP PKK Sulut.
Dalam arahannya, Ibu Tyas Fatoni menuturkan bahwa agenda Gerakan Sulut Bermasker yang diagendakan pada 28 November 2020 nanti rencananya akan dihadiri langsung oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian.
Ia juga menjelaskan bahwa kegiatan tersebut nantinya akan melibatkan semua TP-PKK kabupaten dan kota di Sulut secara virtual.
“Jadi launching gerakan ini nanti akan diikuti oleh seluruh kabupaten/kota di Provinsi ini,” bebernya.
Lanjut ibu Tyas Fatoni, Gerakan Sulut Bermasker merupakan kegiatan seluruh masyarakat Sulut.
“Kegiatan ini sendiri memang bekerjasama dengan perbankan, KPU, Bawaslu, perguruan tinggi, organisasi masyarakat dan pelaku usaha jadi ini adalah kegiatan kita bersama,” tandasnya.
Dalam rapat tersebut juga dibicarakan tentang mekanisme pembagian masker dan pembagian sembako yang akan dilakukan oleh TP PKK Sulut.
“Memang kita belum bisa menentukan apakah kita akan turun di satu titik bersama-sama atau kita akan membagi karena memang kami masih menunggu koordinasi dari Pemprov,” tutupnya.