MINUT, Kawanuapost.com – Salah satu komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sulawesi Utara (Sulut), Supriyadi Pangelu terlihat mendatangi Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Utara (Minut), Sabtu (05/11/2020).
Alhasil, kedatangan Pangelu inipun membuat suasana yang sebelumnya senyap menjadi sedikit ramai di area pendaftaran yang ada di dalam kantor KPU ini. “Kedatangan saya adalah untuk melakukan memantau atau melakukan pengawasan atas kinerja Bawaslu Minut di KPU serta melihat langsung kondisi kawasan yang dijadikan area pendaftaran,” kata Pangelu didampingi Ketua KPU Minut Stella Runtu dan salah satu komisioner nya, Hendra Lumanauw, Ketua Bawaslu Minut Simon Awuy dan dua komisionernya Rahman Ismail dan Rocky Ambar. “Semuanya sesuai prosedur dan menerapkan prosedur Covid-19, tambahnya.
Pangelu sendiri adalah supervisor Bawaslu Sulut untuk daerah Minut dan Bitung. (HM)