Amar Fateh Kosoloi Serap Aspirasi Masyarakat Molompar Raya

IMG_20210426_210015

Belang, Kawanuapost.com – Anggota DPRD Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), Daerah Pemilihan Tiga (Dapil Tiga) atas nama Fateh MA Kosoloi. Sukses mengelar Reses pertama tahun 2021 bertempat di Desa Molompar Timur Kecamatan Belang.

Dimana, pada reses yang pertama di tahun 2021 ini warga masyarakat lebih condong ke harapan akan ada pembangunan dermaga jeti, peningkatan sarana air bersih, pengaspalan Jalan Desa serta Pemberian Bantuan Sosial bagi masyarakat desa Molompar pada umumnya.

Bukan itu saja, warga juga berharap ada kendaraan mobil sampah, pembuatan jalan kebun, serta ada lampu jalan. Itu semuanya dapat di perjuangkan, serta di realisasikannya.

Sementara itu, anggota DPRD dari partai Gerindra Amar Kosoloi mengatakan, ini merupakan salah satu tanggung jawab moral kepada masyarakat.

“Apa yang menjadi masukan atau masukan dari seluruh warga masyarakat, saya akan perjuangkannya. Insya Allah di tahun ini rencana pembangunan air bisa di selesaikannya, ”ujar Anggota DPRD Mitra termuda ini.

Reses kali ini sangat berbeda dengan reses biasanya, karena di masa pademi Covid-19. Warga masyarakat yang hadir, serta seluruh yang hadir harus mengikuti protokol kesehatan.

“Insya Allah apa yang menjadi masukan masyarakat seperti, kendaraan mobil sampah, pembuatan jalan kebun, serta ada lampu jalan bisa di realisasi. Semua nya akan dijawab secara bertahap, ”tutur Amar.

Diakhir kegiatan reses dia meminta kasih kepada seluruh warga masyarakat yang sudah memberikan masukan dan saran kepada kami selaku Wakil Rakyat yang duduk di kursi DPRD Kabupaten Mitra.

“Saya akan mengawal semua apa yang menjadi program dari para Hukum Tua di wilayah Dapil III, terutama dalam pembuatan dermaga dan break water. Dikarenakan pembuatan break water sendiri sangat membantu masyarakat, terutama di desa Molompar Timur ini. Notabenya pekerjaan nelayan, ”tutupnya.

Adapun yang ikut dalam Reses yaitu, perwakilan dari kecamatan belang, perwakilan dari dinas pertanian Mitra, Hukum Tua dan Ketua BPD se kecamatan Belang, Toko Masyarakat, toko Agama.

(Dirga)

Tinggalkan Balasan