PKB Rayon Mitra Usung Pnt Fredi Tuda Ke Komisi PKB Sinode GMIM

IMG_20220315_090525

Ratahan,Kawanuapost.com – Kandidat yang masuk ke jajaran pengurus Komisi Pria Kaum Bapa (PKB) Sinode GMIM terus bergelinding. Mulai dari kepala daerah, pimpinan DPRD dan pejabat pemerintah daerah.

Meski begitu, PKB Rayon Minahasa Tenggara tetap kukuh menyiapkan calon terbaiknya. Adalah Pnt Fredi Tuda. Selain sebagai Ketua PKB Jemaat Iwekahalesan Betelen, dia juga baru terpilih Ketua PKB Wilayah Tombatu.
Track record sebagai pelayan (penatua) mulai dari aras Komisi Pelayanan Kategorial (Kompelka) Remaja hingga PKB telah disandangnya. Manis pahit dalam pelayanan sudah dirasakannya dengan sukses pemimpin PKB dan terpilih untuk periode kedua.

“Artinya Pnt Fredi Tuda sudah sangat layak masuk dalam jajaran Komisi PKB Sinode GMIM. Apalagi selama ini belum ada dalam sejarah wakil atau utusan Rayon Minahasa Tenggara masuk dalam jajaran komisi sinode. Inilah saatnya,” ujar Koordinator Rayon Minahasa Tenggara Pnt Tenny Kosegeran.

Ketua PKB solafide Lobu ini juga menyebutkan Pnt Fredi Tuda memiliki visi dalam pelayanan dan punya kemampuan memimpin bapak-bapak di Wilayah maupun Rayon Minahasa Tenggara.

“Kami akan memberikan dukungan penuh buat Pnt Fredi Tuda demi kemajuan PKB,” ujar Pnt Rio Lembong yang diamini Pnt Jacky Ronssul(Ketua PKB Imanuel Wawali) dan Pnt Simon Aling (Ketua PKB Eben Heazer Mangkit).

Sementara itu Pnt Fredi Tuda ketika diminta tanggapannya mengatakan untuk menjadi komisi PKB Sinode GMIM ini adalah soal pemberian diri dalam pelayanan.

“Pertama tentu kita harus berterima kasih kepada Tuhan Yesus sebagai kepala gereja yang telah menuntun kita dalam pelayanan ini. Saya juga berterima kasih kepada teman-teman Ketua PKB SE wilayah Tombatu yang mempercayakan sebagai ketua. Dan jika mengusung saya masuk ke jajaran Komisi PKB, maka dengan kerendahan hati saya siap jika dipercayakan,” kata lelaki yang mengabdi sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Minahasa Tenggara Dari PDI Perjuangan.

Diketahui sejumlah nama yang beredar masuk nominasi Komisi PKB Sinode GMIM Periode 2022-2026 diantaranya Pnt Maurits Mantiri, Pnt Richard Sualang, Pnt Roy Octavian Roring, Pnt Robby Dondokambey, Pnt Frangky Wongkar, Pnt Carol Senduk, Pnt Rommy Pondaag dan lain-lain.
(Dirga)

Tinggalkan Balasan