Belang,Kawanuapost.com – Anggota DPRD Minahasa Tenggara Haji Rakimin Ibrahim,SE menyampaikan ucapan selamat menunaikan ibadah puasa bulan Ramadhan 1444 Hijriah kepada seluruh masyarakat yang ada di wilayah kecamatan Ratatotok dan Belang.
“Kepada umat Islam di kabupaten Minahasa Tenggara pada umumnya dan lebih khusus yang ada di kecamatan Ratatotok dan Belang, saya mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa pada bulan suci Ramadan 1444 Hijriah. Semoga segala amalan yang kita lakukan dapat semakin meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT,” kata Rakimin.
Rakimin menuturkan, berpuasa bukan sekadar menahan diri dari makan dan minum, tetapi juga terkandung makna tentang penghambaan kepada Allah, keteladanan Rasulullah, pengorbanan, dan keikhlasan.
Ia mengatakan, berpuasa merupakan waktu yang tepat untuk mendekatkan diri kepada Allah sekaligus melakukan introspeksi diri, menjernihkan hati serta pikiran.
Rakimin berharap, kegiatan keagamaan yang sudah dua tahun terdampak pandemi Covid-19 dapat berangsur membaik.
“Umat Islam agar semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan memperbanyak ibadah, tobat, istighfar, zikir, baca selawat, dan juga mengeluarkan sedekah,” ujar Rakimin.
“Serta berdoa kepada Allah SWT agar diberikan perlindungan dan keselamatan dari musibah dan marabahaya dalam rangka daf’i al-bala’ atau menolak bala, khususnya dari pandemi Covid-19,” tutur dia.
Kemudian, Rakimin mengajak seluruh umat Islam untuk memperbanyak sedekah di bulan Ramadhan, bukan menjadikan Ramadhan sebagai bulan yang lebih konsumtif.
“Bulan Ramadan juga merupakan momentum bagi umat Islam untuk melakukan penguatan solidaritas kemanusiaan serta momentum untuk memperkuat ukhuwah islamiyah, ukhuwah wathaniyah, dan ukhuwah insaniyah,” Tutup Rakimin.
Seperti diketahui, pemerintah telah menetapkan tanggal 1 Ramadhan 1444 Hijriah jatuh pada Kamis (23/3/2022) kemarin.
(Dirga)