KPU Bolsel Kabupaten di Sulut yang Pertama Selesaikan Pleno Rekapitulasi Perhitungan Suara Tingkat Provinsi

Manado. Kawanuapost. com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) menjadi kabupaten atau daerah pertama, yang menyelesaikan pembacaan rekapitulasi perhitungan suara di tingkat Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) di Hotel Grand Kawanua, Senin (04/03/2024).

Ketika pleno rekapitulasi tingkat provinsi untuk Kabupaten Bolsel sementara berlangsung.

Ketua KPU Bolsel, Eskolano Kakunsi yang diwawancarai usai rekapitulasi menjelaskan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah mengambil bagian sehingga kegiatan ini berlangsung dengan baik.

“Tanpa kerja keras dan kerja sama yang baik dari KPU, Bawaslu, stakeholder, pihak keamanan dan masyarakat bahkan semua semua yang terkait rekapitulasi ini tidak akan berjalan dengan baik, ” ungkapnya.

Ketua KPU Bolsel, Eskolano Kakunsi

Pihaknya pun bersyukur karena rekapitulasi suara dapat dipertanggungjawabkan sesuai dengan data yang ditemui di lapangan.

Ditanyakan masalah apa yang dihadapi saat rekapitulasi di tingkat kecamatan bahkan kabupaten, Eskolano menjelaskan masalahnya jaringan yang sulit dijangkau oleh beberapa lokasi.

“Sampai kemarin masih ada 4 TPS yang blank spot, dan kami menggunakan jaringan wifi yang orbitorbit sehingga menjangkau 219 TPS, ” ujarnya.

Eskolano pun mengakui, sejak pencoblosan Bolsel memang salah satu daerah yang tercepat untuk penginputan data Sirekap mencapai 100 persen.

Secara umum tidak ada kendala yang menghambat proses pencoblosan sampai rekapitulasi di tingkat kabupaten, baik saksi maupun Bawaslu sehingga hari ini boleh melaksanakan rekapitulasi di tingkat provinsi.

Semua tahapan dari awal berjalan dengan baik, mulai dari infrastruktur logistik sampai pencoblosan di Hari H meskipun ada beberapa lokasi yang hujan, namun tidak sampai banjir.

“Intinya di proses Pemilu tahun 2024 di Bolsel semua berjalan dengan lancar. Meskipun ada kendala namun dapat diatasi dengan baik, ” imbuhnya. (*)