Wakil Ketua DPRD Sulut, Viktor Mailangkay Masuk Kontestan Calon Gubernur Sulut 2024

Manado. Kawanuapost. com – Politikus yang sudah mapan mulai digadang-gadang dalam perhelatan “Bursa Calon Gubernur Sulawesi Utara” tahun 2024.

Adapun tiga nama politiku yang mulai mencuat Lasut , Viktor Mailangkay, Christiany Eugenia Paruntu, 3 nama yang muncul santer terdengar di jagad raya nyiur melambai.

Kesiapan sederetan nama bermunculan untuk meramaikan Pemilihan Kepala Daerah Provinsi Sulawesi Utara, Tahun 2024 saat di hubungi Kawanuapost. com politikus Viktor Mailangkay Ketua DPW Nasdem Sulut, Wakil ketua DPRD Sulut menyatakan kesiapannya, jika dipercayakan rakyat Sulawesi Utara.

Viktor Mailangkay

“Ini amanah yang harus dilaksanakan dengan baik dan penuh tanggung jawab. Jika dipercayakan masyarakat dan direstui Partai NasDem nanti, karena Ketua DPP Partai Nasdem belum memberikan signal siapa yang akan menjadi calon gubernur,” ujarnya kepada Kawanuapost. com, Sabtu (09/03/2024).

Viktor pun menambahkan, jika rakyat Sulut menginginkan keberadaan dirinya yang saat ini sudah 7 kali dilantik sebagai anggota DPRD dan dua kali dilantik sebagai Pimpinan DPRD Sulut.

Saat ini beliau sementara menjabat wakil Ketua DPRD Provinsi Sulut. Dalam Pileg 2024 beliau memilih tidak maju dalam kontestasi, karena memilih fokus dalam mengawal Partai Nasdem.(*)