Pengganti Andrei Angouw Harus Mampu Menjaga Kondusifitas di DPRD

Manado. Kawanuapost – Ketua DPRD Sulut Andrei Angouw akan segera mengundurkan diri dari jabatannya, karena akan mengikuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kota Manado.

IMG_20200923_154505-1664x936

Mengakhiri masa tugasnya setelah ditetapkan KPU sebagai Calon Wali Kota Manado, Andrei Angouw mengaku dirinya akan kembali menjalani kehidupan sebagai masyarakat biasa dan akan berkonsentrasi pada tahapan Pilkada nanti.

Ketika diminta tanggapan terkait calon pengganti dirinya yang akan menjabat sebagai Ketua DPRD Sulut, Andrei menitipkan pesan  untuk tetap menjaga kondusifitas dari lembaga politik DPRD.

“Saya bicara dalam kapasitas rakyat biasa, saya titip pesan untuk tetap menjaga kondusifitas  dari lembaga politik ini.  Ini lembaga politik kalau disini kacau rakyat juga pasti kacau, harus bersatu dan ini merupakan hal yang paling penting itu, “ ungkap Andrei Rabu (23/9/20).

Ditanyakan pengalaman Andrei sejak duduk sebagai anggota hingga pimpinan DPRD Sulut, dia mengaku biasa saja tidak ada hal-hal khusus terlebih kendala yang dihadapi selama ini.

“Hidup itu harus dijalani dan syukuri, kalau ditanya kesannya semua disini ada banyak dinamika, kita bertemu banyak orang dan sebagainya. Tapi semuanya itu harus dijalani dengan bersyukur tanpa mengeluh,” ungkapnya dengan tersenyum.(CR)

Tinggalkan Balasan