Manado.Kawanuapost – Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) kembali menerima vaksin setelah 14 anggota lainnya sudah divaksin, Senin (8/03/2021).
Anggota DPRD Sulut, Sjenny Kalangi satu diantaranya yang menerima vaksin tersebut di ruang Paripurna DPRD Sulut.
Menurutnya, dengan diterimanya vaksin ini diharapkan imunitas tubuh akan terjaga dan tetap sehat dalam melaksanakan tugasnya sebagai wakil rakyat.
Kalangi pun berharap, meskipun sudah menerima vaksin tetapi protokol kesehatan harus tetap dilakukan yaitu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak harus terus dilakukan dengan disiplin untuk mengurangi penyebaran Covid-19 di Sulawesi Utara.(CR)