Hilman Idrus Serap Aspirasi di Kecamatan Tuminting

Manado.Kawanuapost – Masa reses masa sidang pertama Hilman Idrus dilaksanakan di Kecamatan Tuminting, Kamis (8/04/2021).

Saat reses berlangsung
Saat reses berlangsung

 

Adapun yang hadir perwakilan masyarakat, tokoh agama dan tokoh masyarakat di kacamatan tersebut, dan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Salah satu aspirasi masyarakat ialah meminta Pasar Kecamatan Tuminting sendiri. Hal ini dilakukan agar warga dapat memenuhi kebutuhan yang ada di kecamatan ini.”Kami butuh pasar Kecamatan Tuminting sendiri,” ujarnya.

Selain itu, warga juga meminta perbaikan drainase, apabila hujan akan terjadi banjir karena drainase yang tidak baik.

“Jika hujan banyak lokasi yang ada di kecamatan ini digenangi air,” ungkapnya perwakilan warga dengan tegas.

Sementara itu, Kepala Lingkungan 5 Panglima mengemukakan, masyarakat yang ada di bantaran Sungai Singkil dan Tuminting dan menaungi lima kelurahan. Warga meminta untuk dilakukan pengerukan maupun pelebaran sungai diantara perbatasan.

“Sekiranya bisa melakukan pengerukan di sungai, agar jika hujan tidak akan terjadi banjir di kecamatan ini,” ungkap Panglima. Menanggapi hal itu Hilman Idrus angkat biacara.

Menurutnya, semua aspirasi masyarakat akan disampaikan kepada pihak yang berkopeten. “Wali kota yang baru akan dilantik beberapa bulan lagi, dirinya akan melakukan koordinasi dengan Pemerintah Kota Manado terkait semua aspirasi yang disampaikan agar ditindaklanjuti demi kesejahteraan masyarakat,” ungkap Hilman.(CR)

Tinggalkan Balasan