Cindy Wurangian Apresiasi Arahan Akbar Tanjung Saat Konsolidasi PG

Manado. Kawanuapost.com – Rapat konsolidasi Partai Golkar bersama Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Golkar, Akbar Tandjung, Jumat (19/08).

Dalam kesempatan tersebut, Anggota DPRD Sulut dari Partai Golkar, Cindy Wurangian mengapresiasi kehadiran dan materi yang disampaikan Akbar Tanjung.

Cindy Wurangian
Cindy Wurangian saat mengikuti konsolidasi Partai Golkar

Menurut Cindy, dirinya sangat mengapresiasi semua hal yang disampaikan Ketua Dewan Kehormatan. “Saya mencatat semua yang dikatakan Pak Akbar Tanjung hampir satu buku dan menurut saya semuanya sangat menambah pengetahuan saya, khususnya kami semua yang masih perlu banyak belajar,” ungkapnya.

Ia pun menceritakan, dirinya pernah berada bersama Ketua Dewan Kehormatan dan bercerita mengenai keluarga. “Saya pernah bercerita dengan Pak Akbar Tanjung, waktu itu tahun 2020 bersama Pak Josh Pati dan James Arthur Kojongian. Bapak bercerita anaknya 4 dan semua perempuan.

“Sekar Krisnauli Fitei, Krisnawati Triana, Krisandini Karnia, Krisanti. Bapak sekolah di sekolah Katolik dan sampai saat ini saya masih ingat,” tuturnya.

Bahkan kehadiran istri tercinta Kristina Maharani yang membuat Ketua Dewan Kehormatan terlihat tegar dan hebat. “Hari ini juga ketambahan satu Krisantono. Hal ini sangat membekas buat kami. Terima kasih atas arahan yang diberikan Pak Akbar Tanjung,” ujarnya.

Saat ini, kata Cindy generasi muda ramai dengan berseluncur di media online. Dan arahan yang diberikan Ketua Dewan Kehormatan membuat ia tersadar bahwa kehadiran para penjuang Partai Golkar terdahulu yang membuat partai ini jaya. “Bukan karna kuat dan hebat kami,” ungkapnya mengakhiri pembicaraan.

Hadir juga Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Christiany Paruntu di Kantor DPD Partai Golkar, Ketua DPD Partai Golkar se-Sulut.

Bertindak sebagai moderator Ketua Fraksi Golkar DPRD Sulut sekaligus Sekretaris DPD Sulut Razki Mokodompit dan Bendahara DPD Sulut, Inggried Sondakh yang membuka kegiatan dengan doa. Tidak hanya itu saja terlihat kader terbaik Partai Golkar Josh Pati juga ambil bagian dalam kegiatan tersebut, Wakil Ketua I DPD Sulut Feryando Lamaluta, Anggota DPRD Sulut dari Fraksi Golkar Careig Runtu bahkan Ketua DPD se-Sulut.(CR)

Tinggalkan Balasan