Pemerintah Bangun 50 Unit Rumah Nelayan

Pemerintah Bangun 50 Unit Rumah Nelayan.
Pemerintah Bangun 50 Unit Rumah Nelayan.

MELONGUANE, TALAUD – KawanuaPost.com – Terobosan demi terobosan terus dinyatakan dalam pemerintahan Manalip Tuange di Kepulauan Talaud sebagaimana visi dan misi SWM-PASTI.

Dengan menggunakan perahu jenis speed boat dan menempuh perjalanan laut hampir satu jam lamanya, Bupati Sri Wahyumi Maria manlip, SE bersama Pimpinan dan Anggota Komisi B DPRD Kabupaten Kepulauan Talaud, Sekretaris Daerah Ir. Adolf Binilang, ME, Forum Komunikasi Piminan Daerah, Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan rombongan berlabuh di pelabuhan Lawasan Salibabu untuk selanjutnya menuju ke Desa Dalum dalam rangka pelaksanaan peletakan batu dasar pembangunan perumahan bagi nelayan.

Setibanya di kawasan pelabuhan perikanan (Lawasan-red) Bupati disambut secara adat oleh tetua adat setempat maupun Pemerintah Desa dan Kecamatan Salibabu, tokoh masyarakat, tokoh agama beserta warga masyarakat setempat yang tampak sangat antusias menyambut kedatangan pemimpin kebanggaan mereka. “Warga masyarakat begitu merindukan kesempatan seperti ini untuk dapat bertatap muka secara langsung dengan Ibu Bupati, apalagi kehadiran beliau dalam rangka mewujudnyatakan program pembangunan Pemerintah Daerah yang pro-rakyat, mereka sudah dari sejak pagi hari menantikan kedatangan Ibu di tempat ini”, ujar Camat Salibabu Andi Sunarko, S.IP.

Sebagaimana diketahui bahwa Bupati melakukan peletakan batu pertama pembangunan rumah nelayan 50 unit program seribu kampung nelayan mandiri, tangguh, indah dan maju (Sekaya Maritim) 2015. Kegiatan ini disponsori oleh Dinas kelautan dan Perikanan Kabupaten Kepulauan Talaud dan berlokasi di pangkalan pendaratan ikan di Desa Dalum, Kecamatan Salibabu. Kegiatan ini pun menjadi bukti nyata perhatian Pemerintah Daerah begitu merata di seluruh pelosok daerah kepulauan Talaud.

Dalam rangkaian peletakan batu tersebut Bupati mengungkapkan bahwa “pembangunan perumahan nelayan ini bertujuan untuk mewujudkan kawasan pemukiman yang lebih baik guna melindungi keselamatan nelayan dan keamanan keluarganya, dengan terlebih dahulu menjadikan tempat tinggal yang layak bagi masyarakat nelayan itu sendiri”, ungkap Manalip seraya menambahkan kepada para nelayan agar memantapkan eksistensinya dengan semangat “ayo kerja, kerja dan kerja” karena laut adalah masa depan bangsa, kobarkan semangat sansiotte sampate-pate untuk menjaga kemandirian dan mengelola sumberdaya kelautan perikanan kita demi kemajuan Bumi Porodisa yang sama-sama kita cintai.

Atas nama Pemerintah Daerah, Bupati juga menyampaikan terima kasih kepada Direktur PT. Surya Eka Cipta Andi Arif Rahman dan stafnya selaku pihak pelaksana pembangunan rumah nelayan beserta Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Kepulauan Talaud yang telah memfasilitasi hadirnya 50 unit rumah nelayan senilai Rp.7 Miliar. Untuk diketahui bahwa pada tahun 2015 Talaud mendapatkan empat lokasi kegiatan sekaya maritim yaitu Kelurahan Beo, Desa Lobbo, Kelurahan Beo Timur dan Desa Dalum.

SUMBER : HUMAS DAN PROTOKOL SETDAKAB.KEP TALAUD.
EDITOR : HERMAN. M.

Tinggalkan Balasan