Manado. Kawanuapost. com – Menyambut Idul Fitri 1445 Hijriah, Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Sulawesi Utara (Sulut) sudah menyediakan 7 posko bencana.
Hal itu disampaikan, Kepala BPJN Sulut Hendro Satrio dalam pertemuan dengan awak media, dan LSM di Kantor BPJN Sulut Desa Suwaan Kabupaten Minahasa Utara, Senin (01/04/2024).
Menurutnya, 7 titik posko bencana BPJN Sulut tersebar di jaringan jalan nasional serta Tim Tanggap Bencana, yang siap siaga untuk mengantisipasi kondisi darurat pada titik-titik rawan bencana.
“Kami menyiapkan 7 titik posko siaga bencana ini tersebar di PJN I, II dan III yakni di Work Shop Balai, Tomohon, Kotamobagu, Tutuyan, Bintauna, Sangihe dan Talaud. Posko ini untuk mengantisipasi terjadi bencana tanah longsor ataupun banjir, ” urainya.
Hendro Satrio menambahkan, pihaknya juga sudah menyiapkan alat-alat berat berupa grader, excavator, loader dan serta alat lainnya untuk berjaga-jaga apabila terjadi bencana
“Kami siap sedia saja, mar semoga tidak akan terjadi bencana, ” ujarnya didampingi Kasatker PJN II, Rismono dan Kasatker PJN III, Krisman.
Di sisi lain, menurut Hendro Satrio, persiapan arus mudik lebaran, ruas jalan Nasional akan dilakukan perbaikan untuk jalan yang rusak, dan berlubang agar memberikan rasa nyaman kepada pemudik dalam melakukan perjalanan.
“Jalan rusak dan lubang-lubang yang ada, kami tangani semua. Kami upayakan sebelum Lebaran semua sudah tertangani” ujar Hendro Satrio yang saat ini merangkap sebagai Plt BPJN Maluku.(*)