oleh

Begini Pesan Gubernur Olly di Halal Bi Halal Pemprov Sulut

 

MANADO, Kawanuapost.com – Gubernur Olly Dondokambey SE menghadiri Halal Bi Halal Pemprov yang digelar di Aula Mapalus, Jumat (26/04/2024).

Acara diawali dengan penyampaian Hikmah Halal Bi Halal oleh Ustad Kudrat Dukalang.

Secara garis besar dia menyebut inti dari Halal Bi Halal yakni saling maaf-memaafkan serta bagaimana sebagai sesama umat manusia menjaga kebersamaan, persaudaraan dan cinta kasih.

Gubernur Olly dalam sambutan mengatakan, momentum Halal Bi Halal ini sebagai ajang silaturahmi dan melestarikan tradisi, juga saling memperhatikan satu dengan yang lain.

“Bersama saling menjaga tentu segala sesuatu hasilnya menjadi lebih baik,” kata Gubernur Olly.

Ia mengungkapkan bahwa Pemerintah Pusat mengapresiasi Pemerintah daerah dan masyarakat Sulawesi Utara terkait penanganan bencana Gunung Ruang.

“Karena mereka memonitor penanganannya cepat dan baik dan partisipasi masyarakat juga berjalan dengan baik,” ujar Gubernur Olly.

Ia juga mengajak masyarakat Sulut untuk terus menjaga tali persaudaraan sebagaimana tagline Torang Samua Basudara dan Torang Samua Ciptaan Tuhan.

Pada kesempatan ini Gubernur Olly juga menyampaikan terima kasih atas dukungan masyarakat Muslim di Sulawesi Utara. Ia berharap kebersamaan terus terjalin.

Turut hadir jajaran Forkopimda Sulut, Ketua MUI Provinsi Sulut, tokoh-tokoh Muslim, pejabat lingkup Pemprov Sulut dan undangan lainnya. (*)